Dalam CD bawaan buku Mudah dan Menyenangkan Belajar Mikrokontroler Cetakan I, saya menyertakan software IDE mikrokontroler, yaitu Micro v5.4. Kini saya mengeluarkan versi pembaharunya yaitu Micro v6.11.1.
Yang baru di Micro v6.11.1:
- Bisa menulis program dalam C. Versi sebelumnya hanya bisa dalam assembly.
- Bisa mengatur downloader.
Bisa menulis program dalam C
Micro v6.11.1 mendukung C yang di-compile dengan SDCC. Pilih File > New > New C file, lalu tulis programnya. Kalau sudah, tinggal disimulasikan menggunakan SimulatorInDLL atau langsung didownload ke dalam mikrokontroler, terserah Anda. Caranya sama dengan file A51 atau M51.
Untuk melakukan pengaturan bagaimana program SDCC hendak dikompilasi, buatlah pengaturan dari menu Option > SDCC Option. Untuk mengetahui lebih lengkap mengenai pengaturan SDCC, bacalah Help yang disediakan SDCC.
Bisa mengatur downloader
Ada 3 pilihan downloader:
- Default Downloader adalah downloader yang hanya bisa Anda dapatkan dengan pesan ke saya
- Serial Downloader adalah downloader ISP yang bisa Anda buat sendiri dengan menghubungkan beberapa pin mikrokontroler AT89S51 atau AT89S52 ke port paralel.
- Custom downloader adalah downloader milik Anda sendiri. Jika Anda menggunakan downloader tipe ini, pastikan bahwa downloader Anda bisa dijalankan menggunakan command line dengan urutan: NamaProgram HexFile [Switch].
Custom downloader harus diatur terlebih dahulu sebagai berikut:
- Pilih menu Option > Write > Configure Custom Downloader.
- Isi bagian Downloader dengan program downloader Anda. Anda juga bisa mencarinya menggunakan Browse.
- Jika program memang membutuhkan Switch, Anda bisa menempatkannya di bagian Switch.
Jika sudah diatur demikian, saat tombol Download diklik, maka Micro V6.11.1 akan memanggil program downloader seolah-olah kita mengetik dari Command Prompt.
Misal kita berada di direktori “C:\My Documents”, nama file downloader adalah “Download.EXE”, dan nama file yang akan didownload adalah Percobaan.M51. Pertama-tama, Mikro v6.11.1 akan mengkompilasi Percobaan.M51 sehingga menghasilkan Percobaan.HEX. Selanjutnya, Micro v6.11.1 akan memanggil program Download.EXE seperti ini:
C:\My Documents>Download Percobaan.HEX
Micro v6.11.1
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa Postingkan komentar.....!!!!!!